Tuesday, June 4, 2013

[Testimonial QLT] - Menggapai KESUKSESAN karir di Perusahaan Pulp & Paper Terbesar di Dunia





Menggapai KESUKSESAN karir di Perusahaan Pulp & Paper Terbesar di Dunia

            Di bawah ini adalah testimonial dari workshop Quantum Life Transformation (dan beberapa workshop lainnya) yang pernah di adakan oleh bapak Adi W Gunawan.

       Testimonial-testimonial dan artikel lainnya di blog ini bersumber dari website www.AdiWGunawan.com yang    sebagian sudah tidak ada pada versi web sebelumnya, dan secara personal saya sudah meminta ijin kepada bapak Adi  dan diperbolehkan untuk mempublish ulang beberapa testimonial dan artikel beliau.


Menggapai KESUKSESAN karir di Perusahaan Pulp & Paper Terbesar di Dunia


Sejak bergabung hampir kurang lebih 14 tahun di PT Riau Andalan Pulp & Paper (RAPP), saya baru merasakan arti ”KESUKSESAN” dalam berkarir dalam 3 tahun terkahir.



Review kebelakang dari tahun 1996-2007 saya belum mempunyai :

  1. Konsep diri yang kuat (self concept), yaitu bagaimana saya mem-presepsikan terhadap diri saya. Misalnya : saya tidak memiliki bakat apa-apa, saya tidak mempunyai kelebihan apa-apa, saya benci terhadap diri saya sendiri.  Kesimpulan diatas terbentuk dari proses pemikiran diri saya sendiri.
  2. Saya tidak merumuskan tujuan yang jelas & tidak memiliki perencanaan, misalnya : saya ingin terhormat, saya ingin kaya, saya ingin naik jabatan. Ini semua adalah contoh yang tidak jelas & terukur, APA & BERAPA.
  3. Saya tidak melakukan hal-hal positif yang sifatnya ringan yang bermanfaat untuk diri saya & orang lain, misalnya : membaca buku yang dapat memberi inspirasi atau motivasi, mendengar CD motivasi & refleksi diri, mengikuti klub olah raga & kursus TOEFL, berdiskusi dengan orang-orang sukses di perusahaan baik melalui email atau handphone.


Tonggak awal perubahan secara nyata dimulai tanggal 21-02-2007 melalui pelatihan ”TRANSFORMATIONAL THINKING” yang dibawakan oleh Pak ADI W. Gunawan, yang diselenggarakan di perusahaan kami di Pelalawan, Pekanbaru.

Selama 3 hari Pak Adi secara luar biasa mengajarkan kami mengenali diri dan kekuatan yang selama ini tidur dan belum diberdayakan yaitu kekuatan pikiran. Yang lebih luar biasa lagi adalah kami juga diajarkan cara untuk melakukan pemrograman ulang pikiran bawah sadar.

Hasil dari pelatihan ini sungguh sangat DAHSYAT & LUAR BIASA. Sejak itu saya mulai rajin membeli buku-buku di GRAMEDIA. Setiap bulannya hampir kurang lebih Rp 300.000 saya investasikan untuk beli buku.

Di dalam pekerjaan apa yang saya dapatkan  saya coba bagikan kepada bawahan, rekan kerja melalui kelas malam yang kami lakukan seminggu sekali setiap hari Selasa malam.  Saya juga ditunjuk oleh Learning & Development AAALI untuk mengajar di MYPO TALLENT POOL Riau Fiber, bahkan dalam waktu dekat akan memberi materi tentang kehutanan di UNRI (Kerjasama PT RAPP – UNRI).

Sebagai manusia biasa terkadang saya ada disatu periode yang mengalami rasa malas & capek dalam bekerja, untuk mengatasi kendala ini saya belajar & selalu memandang bahwa bekerja di perusahaan pulp & paper terbesar di dunia ini sama seperti mengalami kehidupan.  Kadang berlari kadang merangkak tapi saya harus selalu berjalan untuk maju.

Kebahagian saya adalah pada waktu menerima penghargaan dari Chief Operation Officer (COO) APRIL pada tahun 2007 & 2008 serta naik jabatan sebagai MANAGER dibulan Oktober 2009.
Saya masih mempunyai impian dan harapan mencapai peringkat yang lebih tinggi sebagai salah satu GM di APRIL (seperti dalam VISI saya tulis dalam cover buku ”Manage Your Mind For Success” pada tgl 21-02-2007). Tentu tidak mudah tetapi disinilah tantangan & menariknya bekerja di perusahaan pulp & paper terbesar didunia.

”SEMUA ORANG PASTI BISA MELAKUKAN, TETAPI TIDAK SEMUA ORANG MAU MELAKUKANNYA”. Jadi menurut saya untuk mencapai keberhasilan, kita harus mempunyai tujuan yang jelas, semangat dan keyakinan bahwa saya bisa melakukanya. Lingkungan yang positif juga menjadi kunci kesuksesan, ditambah dengan etos kerja yang baik, adanya orang yang membimbing sebagai MENTOR & didukung doa, niscaya saya akan bisa mencapai GOAL yang telah ditentukan.

Tentunya harus bertahap demi tahap saya harus ulet tidak gampang menyerah & jangan pernah berhenti.  Memang tidak langsung berhasil, kombinasi beberapa hal diataslah yang membuat saya bisa melangkah lebih jauh.

Keberhasilan ini bukan milik saya saja, tentu ada banyak pihak yang ikut membantu saya dalam mencapai posisi ini.

Dari seorang yang menduduki posisi Superintendent Planning tiga tahun lalu kini menjadi Plantation Manager Teso Estate, PT Riau Andalan Pulp & Paper tentu membutuhkan perjuangan dan upaya. Jika saya bisa maka anda juga Pasti BISA.

Salam hangat,


I Putu Gede Antar Wijaya

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Artikel Acak